TEKANAN HIDROSTATIK
Abstrak
Telah dilakukan suatu praktikum tentang tekanan hidrostatik dengan tujuan dapat mengetahui pengaruh kedalaman dan massa jenis zat cair terhadap tekanan hidrostatik, serta dapat mengetahui prinsip percobaan tekanan hidrostatik. Tekanan hidrostatik adalah tekanan yang dialami oleh benda yang berada dalam zat cair yang diam. Tekanan hidrostatik dipengaruhi oleh massa jenis, kedalaman, dan percepatan gravitasi. Pada praktikum ini terdapat dua kegiatan : kegiatan pertama, kita akan melihat hubungan antara kedalaman zat cair terhadap tekanan hidrostatik dengan memanipulasi kedalaman. Sedangkan pada kegiatan kedua, kita akan melihat pengaruh antara massa jenis terhadap tekanan hidrostatik dengan memanipulasi massa jenis. Untuk menghitung massa jenis suatu zat didapat dari hasil pembagian antara massa dengan volume suatu zat. Diperoleh massa jenis air sebesar 971,5 kg/m3, massa jenis gliserin sebesar 1225,75 kg/m3, dan massa jenis minyak sebesar 852,5 kg/m3. Dari hasil analisis, dapat dikatakan bahwa kedalaman dan massa jenis berpengaruh terhadap besar tekanan hidrostatik. Semakin besar nilai kedalaman dan massa jenis semakin besar pula tekanan yang dihasilkan. Sehingga kedalaman dan massa jenis berbanding lurus dengan tekanan hidrostatik.
Kata kunci: Tekanan hidrostatik, kedalaman, massa jenis, volume
Download
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan berikan Komentar terbaik mu, boleh cantumkan link blog anda asalkan sesuai dengan topik materi